Jumat, 26 November 2010

Setelah FarmVille, Berikutnya CityVille

Kamis, 18 November 2010 | 10:08 WIB
SAN FRANCISCO, KOMPAS.com — Sukses dengan online game FarmVille, Zynga meluncurkan CityVille. Game tersebut akan tersedia untuk pengguna internet di seluruh dunia dalam waktu dekat.

Kalau Farmville mengambil setting daerah pertanian di pedesaan, CityVille sesuai namanya menggunakan latar belakang perkotaan. "CityVille merupakan perpaduan Monopoly dan Main Street," kata Sean Kelly, General Manager Zynga, seperti dilansir AFP, Kamis (18/11/2010).

Dalam game tersebut, setiap pemain ditantang untuk membangun kota impian dari awal dan bekerja sama dengan kota-kota di sekitarnya. Ia harus mengelola agar tidak kelebihan penduduk, menciptakan lapangan kerja, dan menjalankan bisnis franchise untuk kelangsungannya. Model hadiahnya mirip FarmVille dan FrontierVille yang sukses lebih dulu.
Zynga mulai dikenal sejak FarmVille populer di Facebook. Game lainnya, Mafia Wars, juga populer di Facebook. Kini sudah ada banyak game buatan Zynga, seperti FishVille, PetVille, dan ZyngaPoker. Zynga mengklaim game-game buatannya telah digunakan 320 juta orang di seluruh dunia sejak tahun 2007.

Analisa:
Buat temen-temen penggemar FarmVille, sekarang ada game terbaru yang dkeluarkan Zynga, yaitu CityVille. Sama seperti namanya game ini memiliki setting’an daerah perkotaan. CityVille merupakan perpaduan Monopoly dan Main Street. Di sini kita ditantang untuk membangun kota impian. Kita juga harus mengelola supaya tidak kelebihan penduduk, menciptakan lapangan kerja buat penduduk kita dan menjalankan franchise. Penasaran…. Buruan cobain…

Asian Games XVI: Perahu Naga Indonesia Sumbang Emas Kedua

Dapunta Online – Tim Perahu Naga menyumbang medali emas kedua bagi Indonesia di ajang Asian Games XVI/2010 dari nomor 500 meter putra di Danau Zengcheng, Guangzhou, Jumat (19/11/2010).
Tim perahu naga Indonesia yang dimotori Abdul Aziz sebagai drumer mencatat waktu tercepat satu menit 44,506 detik. Medali perak diraih Myanmar dengan catatan waktu 1:45.622 dan perunggu diraih China 1:46.480.
Sukses tim perahu naga disambut suka cita oleh Indonesia. Bahkan Komandan Kontingen Indonesia Tono Suratman sampai menangis seusai tim Indonesia mencapai finis.
Di nomor 500 meter putri Indonesia harus puas dengan medali perak dengan catatan waktu 2:02.875.  Sedangkan emas diraih China dengan catatan waktu 2:00.667. Perunggu diraih diraih putri Thailand dengan catatan waktu 2:06.271.
“Ini luar biasa, ini emas kedua bagi Indonesia, terima kasih doa semuanya,” kata Manajer Tim Indonesia, Djamaludin. Dengan hasil itu, tim perahu naga telah menyumbangkan dua medali emas dan dua perak bagi Indonesia.

Analisa:
Dari 22 anggota tim putra Perahu Naga Indonesia, peraih tiga medali emas Asian Games XVI/2010 terselip sesosok prajurit TNI Angkatan Laut, Praka Jeffrey Siregar, yang menjadi salah satu pendayung andal tim Merah Putih.
 Tim Putra Perahu Naga Indonesia saat ini menyumbangkan 4 mendali emas. Dan tim ini akan mendapatkan bonus
Rp 27,2 miliar

Tanda Penyeberangan Monyet undang Emosi Warga


okezone.com
HANGZHOU - Keunikan di China memang tidak ada habisnya. Baru-baru ini pemerintah kota membuat tanda penyeberangan yang tidak biasa.

Pemkot dituduh telah memancing keluar para monyet dengan memasang tanda penyeberangan yang aneh di jalan.

Tanda penyeberangan tersebut di satu sisi menggambarkan orang sedangkan di satunya lagi menggambarkan seekor kera yang sedang menyeberang.

"Kami sering mendengar Zebra cross, tapi jika monyet cross tidak pernah. Kami harus apa, bergelayutan di jalan?" gurau seorang penduduk lokal di Hangzhou, bagian timur China.

Sedangkan yang lainnya berpikir bahwa ini merupakan suatu update dari pepatah lama China, meletakkan topi di atas seekor monyet.

"Artinya untuk memberikan seseorang yang bodoh dalam kekuasaan, dan kami sudah muak dengan mereka yang mengatur kota ini," ujar salah seorang warga seperti dilansir Orange, Kamis (18/11/2010).

Analisa:
Banyak sekali hal-hal unik yang terjadi di dunia ini. Pemerintah China contohnya. Tanda penyeberangan jalan yang menggambarkan seekor kera pada satu sisi dan orang pada sisi lainnya. Tanda penyeberangan ini mengundang beberapa spekulasi. Namun ada juga yang mengatakan bahwa seseotang yang bodah dalam kekuasaan.

Senin, 25 Oktober 2010

Mentawai Dihantam Tsunami Tadi Malam

Selasa, 26 Oktober 2010 - 10:46 wib
Rus Akbar - Okezone

azaxs.net
PADANG – Peristiwa gempa bumi yang terjadi di Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, ternyata menimbulkan gelombang tsunami. Namun, gelombang tsunami itu terbilang kecil.

Berdasarkan pengakuan seorang warga Desa Malakopa, Pagai Selatan, Kepulauan Mentawai, Marsono (30), gelombang tsunami terjadi sekira pukul 23.00 WIB tak lama setelah kawasan tersebut diguncang gempa 7,2 skala richter.

“Air laut naik ke darat hingga mencapai satu kilometer. Puluhan rumah di sini rusak,” ujar Marsono kepada okezone, Selasa (26/10/2010).

Kendati demikian, pihaknya belum menerima kabar tentang korban jiwa. Sebab, saat gempa bumi terjadi, ratusan warga langsung menyelamatkan diri ke lokasi yang lebih aman. Mengingat, kawasan tersebut pernah hancur karena gempa dan tsunami.

Pengakuan serupa juga diutarakan Anggota DPRD Mentawai Ian Winen Sipayung. Menurutnya, ratusan rumah di Desa Silabum Pagai Utara, Mentawai juga rusak diterjang air laut usai gempa. Saat ini, pihaknya masih mencari tahu dampak dari peristiwa ini.

“Data yang baru diterima puluhan rumah warga dan sebuah puskesmas sudah hancur. Kami kesulitan mencari info karena lokasi kejadian sulit dijangkau,” pungkasnya.


Analisa: 


Kepulauan Mentawai adalah kabupaten kepulauan yang terletak memanjang dibagian paling barat pulau Sumatera dan dikelilingi oleh Samudera Hindia. Pada hari Senin, 25 Oktober 2010 tepatnya pukul 23.00 WIB terjadi tsunami. Tsunami ini terjadi setelah lokasi tersebut diguncang gempa 7,2 skala richter. Tsunami yang adalah perpindahan badan air yang disebabkan oleh perubahan permukaan laut secara vertikal dengan tiba-tiba. Dari  kejadian ini banyak rumah warga serta fasilitas-fasilitas seperti puskesmas dan rumah sakit yang hancur.

Selasa, 12 Oktober 2010

Hapus Foto di Facebook Belum Tentu 'Hilang'

Selasa, 12 Oktober 2010 - 14:55 wib
Stefanus Yugo Hindarto - Okezone

SAN FRANSISCO - Seringkali pengguna Facebook mengira bahwa foto-foto yang diunggah ke halamannya sudah aman. Padahal tak sepenuhnya foto-foto tersebut 'aman' dari pantauan orang lain, meski Facebook berupaya keras untuk membenahi pengaturan privasi.
Belum lagi, bila pengguna mencoba untuk menghapus Foto tersebut. Kadang mereka hanya men-delete saja dan kemudian merasa foto hilang dari pandangan. Ternyata, foto-foto tersebut tak 100 persen hilang, dan ada beberapa kasus yang menunjukkan bahwa foto yang telah dihapus tersebut ternyata masih bisa diakses.
Ars Technica, Selasa (12/10/2010), melansir masalah ini pernah coba ditanyakan kepada Facebook ketika foto-foto tersebut 'nyangkut' di server Facebook. Ars Technica mengaku masih bisa mengakses sebuah foto yang telah dihapus pada 21 Mei 2009. Hampir sekira 16 bulan foto tersebut masih bisa diakses.
Facebook menyatakan foto-foto yang telah dihapus oleh pengguna sebenarnya tak bisa diakses lagi. Bahkan situs jejaring sosial yang dikembangkan sejak 2004 itu menjamin 100 persen tak ada seorang pun yang bisa mengakses foto-foto itu.
"Sekalipun Facebook dipaksa untuk membuka foto tersebut," jawab Facebook pada situs Ars Technica. Namun demikian, tak tertutup kemungkinan foto-foto tersebut bisa diakses kembali oleh orang lain. Pasalnya Facebook tak sendirian mengelola data-data pengguna. Situs milik Mark Zuckerberg tersebut juga menjalin kerjasama dengan perusahaan Content Delivery Network (CDN). Kemungkinan foto-foto tersebut 'bocor' lewat jalur partner CDN Facebook.
Juru bicara Facebook, Simon Axten mengungkapkan, untuk  tujuan praktis, foto tidak ada lagi, dan kita tidak akan bisa menemukannya. "Hal ini mirip dengan apa yang terjadi bila Anda menghapus informasi dari hard drive komputer Anda," kata Axten.
"Ada kemungkinan bahwa seseorang yang sebelumnya memiliki akses ke foto dan menyimpan URL langsung dari pengelola konten jaringan mitra kami masih bisa mengakses foto," kata Axten. "Namun, sekali lagi, orang harus tahu URL, dan foto hanya ada di cache CDN dalam waktu terbatas," kata Axten. (ugo)

Analisa: 
Pada era globalisasi ini banyak jejaring sosial yang ada di dunia ini, salah satunya Facebook. Banyak yang menggunakan Facebook tersebut hanya untuk ber have fun saja, menulis status, mengomentari status orang, dan meng’upload foto. Sering kali kita mengira foto yang kita upload itu aman, meskipun Facebook berupaya keras untuk membenahi pengaturan privasi. Jika kita ingin menghapus foto yang kita upload, kita hanya men’delete saja dan foto tersebut akan hilang. Tapi, ternyata foto kita tidak 100% hilang karena ada beberapa kejadian foto tersebut masih bias diakses. Berita ini pernah dikonfirmasikan ke pihak Facebook dan mereka menyatakan tak tertutup kemungkinan foto tersebut bias diakses kembali oleh orang lain, karena Facebook bekerja sama dengan perusahaan Content Delivery Network (CDN). Kemungkinan foto-foto tersebut 'bocor' lewat jalur CDN. Jadi jika kita memiliki URL langsung dari pengelola konten jaringan mitra, mereka masih bias mengakses foto tersebut.

Jumat, 01 Oktober 2010

Nintendo 3DS Baru Meluncur Februari 2011

01/10/2010 09:31
Liputan6.com, Chiba: Peminat game konsol berteknologi layar tiga dimensi harus bersabar lagi. Pasalnya, Nintendo 3DS baru akan diluncurkan Februari mendatang
dan melewatkan musim belanja akhir tahun. Demikian diungkapkan Direktur Eksekutif Nintendo Satoru Iwata di Chiba, Jepang, Rabu (29/9) waktu setempat.

Iwata mengakui game konsol 3DS buatan perusahaannya mundur dari jadwal tanpa merinci penyebabnya. Alhasil, proyeksi penjualan produk ke luar negeri milik perusahaan asal Jepang itu harus dipangkas sebesar 90 miliar yen atau setara Rp 9,6 triliun dari target pendapatan 200 miliar yen atau sekitar Rp 21,2 triliun. "Rencana semula, 3DS diluncurkan akhir tahun. Akibat keterlambatan ini, kami merugi," kata Iwata.

Namun, Iwata mengaku optimistis karena mesin permainan baru itu memiliki beberapa kelebihan, yakni pengguna bisa memainkan game 3D dan menonton film 3D tanpa
kacamata khusus. Game konsol tersebut dibanderol dengan harga 25 ribu Yen atau setara dengan Rp 2,6 Juta.
Analisa:
Bagi temen-temen penggemar game, pada Februari 2011 akan diluncurkan Nintendo 3DS, tepatnya 26 Februari 2011. Nitendo 3DS memiliki beberapa kelebihan, yaitu kita dapat bermain game 3D bahkan menonton film 3D tanpa kacamata khusus. Nintendo 3DS ini memang agak mahal, yaitu 25 ribu Yen (Rp 2,6 juta).
Jika Nintendo bisa menghadirkan Nintendo 3DS di penghujung tahun ini, produk ini bakal bersaing langsung dengan game besutan Sony Corp dan Microsoft yang rencananya bakal melansir produk tergres di waktu yang sama. Soalnya, meluncurkan produk di akhir tahun merupakan waktu yang tepat lantaran pasar sudah menanti-nanti kehadiran dari produk game terbaru.
Nintendo 3DS dilengkapi dengan layar 3,53 inchi di atas dan 3,02" di bawah layar sentuh. Ada tiga kamera, satu bagian dalam dan dua luar untuk memberikan efek stereo-3D dan mengambil gambar stereo-3D. Perangkat ini dilengkapi dengan sensor gerak, sensor gyro, Wi-Fi 802.11b/g/n, sebuah Pad Slide yang memungkinkan 360 derajat analog input dan sebagainya. Perangkat ini juga memiliki slider khusus yang dapat meningkatkan, mengurangi atau menonaktifkan efek stereoscopic 3D. 3DS datang dalam bentuk yang mirip dengan para pendahulu dan sepenuhnya kompatibel dengan game Nintendo DS. Konsol menggunakan prosesor grafis DMP Pica 200.